1. How to Be A Woman – Caitlin Moran

Jual Buku How to Be a Woman Karya Caitlin Moran

Dalam buku How to Be A Woman ini, Caitlin Moran tidak akan mendiktemu dengan sejumlah tips dan petuah untuk menjadi perempuan yang baik. Melainkan, buku ini adalah kisah hidup sang penulis tentang bagaimana dia menjalani kehidupannya sebagai perempuan dengan pandangan feminisme yang baik dan modern. Moran menuliskan ceritanya dengan bahasa yang santai dan mudah dipahami, sehingga kamu mungkin akan merasa tidak sedang membaca buku fiksi tentang kehidupan. Namun, terasa seringan membaca novel yang membuatmu sulit berpaling darinya.

2. Feminisme: Sebuah Pengantar Singkat – Margaret Walters

Jual Buku Feminisme Sebuah Pengantar Singkat Karya Margaret Walters

Melewati buku ini kamu akan dikenalkan awal mula kehidupan feminisme pada sekitar 1960 lalu. Bagaimana perempuan menghadapi kenyataan pada masa itu, mulai dari sukar memiliki pendapat hingga memiliki pekerjaan. Bagaimana kehidupan para pegiat feminisme di belahan dunia lain? Margaret Walters akan membuat semua pertanyaan-pertanyaan kamu seputar feminisme terjawab melalui buku ini. Dengan memberikan penjelasan secara terperinci dan runtut kamu akan memahami apa yang layak diperjuangkan dari kacamata para feminis dari dulu hingga kini.

3. Feminist Fight Club – Jessica Bennett

Jual Buku Feminist Fight Club Karya Jessica Bennett

Melawan ketidakadilan dalam dunia kerja sebagai perempuan tentu tidak akan mudah. Hal tersebut selalu menjadi banyak pertimbangan bagi para feminis yang ingin memperjuangkan kesetaraan gender, dan bagi mereka yang mendapatkan diskriminasi disebabkan gender. Hal inilah yang akhirnya mendasari Jessica Bennett menulis buku Feminist Fight Club: An Office Survival Manual untuk para perempuan yang merasa harus melawan ketidakadilan di dunia kerja mereka. Penulis berharap dengan adanya buku ini dapat menjadi buku panduan yang membuat para wanita tangguh diluar sana bertahan dan kuat menghadapi tekanan ketidakadilan. Kamu bisa baca selengkapnya buku ini disini.

4. Feminists Don’t Wear Pink and Other Lies – Scarlett Curtis

Jual Buku Feminists Don't Wear Pink and Other Lies Karya Scarlett Curtis

Kumpulan tulisan dari wanita luar biasa, dari aktris Hollywood hingga aktivis remaja, yang masing-masing menceritakan kisah hubungan pribadi mereka dengan feminisme, buku ini mengeksplorasi apa artinya menjadi seorang wanita dari setiap sudut pandang. Diterbitkan dalam hubungan kerjasama dengan Girl Up, kampanye gadis remaja Yayasan PBB, kontributor termasuk superstar Hollywood seperti Saoirse Ronan, aktivis seperti Alicia Garza, pendiri Black Lives Matter, dan bahkan ikon fiksi seperti Bridget Jones. Setiap wanita memiliki rute yang berbeda untuk pemahaman pribadi mereka tentang feminisme. Koleksi yang memberdayakan ini menunjukkan bagaimana kelompok perempuan yang beragam menemukan suara mereka, dan ini akan menginspirasi orang lain untuk melakukan hal yang sama. Buku Feminists Don’t Wear Pink and Other Lies ini berisi kumpulan tulisan dari para wanita yang luar biasa yang menceritakan kisah dan hubungan pribadi mereka sebagai feminis.

5. The Power – Naomi Alderman

Jual Buku The Power Karya Naomi Alderman

Novel Power yang ditulis oleh Naomi Alderman ini menampilkan sosok perempuan dengan kekuatan super seperti Wonder Woman. Perempuan memiliki kemampuan luar biasa dalam imajinasi yang tak terbatas. Suatu hari, tiba-tiba, para perempuan mendapatkan kekuatan fisik yang aneh. Mereka dapat menghasilkan listrik dari dalam diri mereka. Kemudian dunia yang patriarki ini tiba-tiba dijungkir balikkan dan perempuan menjadi sosok yang identik dengan kekuatan. Sementara itu, para laki-laki malah yang akan ketakutan berjalan sendirian di malam hari, dibayang-bayangi oleh rasa was-was dan tidak aman atas kelemahan mereka terhadap para perempuan.
“Tidak masalah jika dia seharusnya tidak melakukannya, atau dia tidak akan pernah melakukannya. Yang penting adalah dia bisa, jika dia mau. Kekuatan untuk menyakiti adalah semacam kekayaan.”