Cerita rakyat punya kisah menarik untuk didengar dan diceritakan. Terutama bagi anak-anak, dongeng ini mengandung banyak pesan moral dan membangun daya imajinasi. Ceritanya juga membantu pembentukan karakter si kecil. Jadi, ada baiknya Anda mulai memberikan buku cerita rakyat sebagai bahan bacaan untuk anak sejak dini.

Kami akan membantu Anda memilih buku cerita rakyat terbaik. Rekomendasi buku yang bagus untuk Anda pun sudah kami siapkan. Cerita Rakyat Nusantara Terpopuler Sepanjang Masa dan Kumpulan Cerita Rakyat Asia Tenggara adalah beberapa di antaranya. Kisah Malin Kundang dan Timun Mas pastinya ada. Yuk, disimak!

Cerita Rakyat Nusantara Terpopuler Sepanjang Masa – Faulia Rahma

Beberapa cerita di dalamnya dilengkapi video dongeng juga, lho!

Anda masih bingung menentukan cerita rakyat pertama apa yang pas untuk anak? Jika iya, buku ini cocok untuk Anda pilih. Seperti judulnya, buku ini memuat cerita-cerita rakyat di Nusantara yang populer sepanjang masa. Dengan demikian, Anda tidak perlu lagi bingung memilih ceritanya. Anak Anda justru bisa memilihnya sendiri.

Selain itu, buku cerita rakyat Nusantara ini dicetak full color sehingga mudah menarik perhatian si kecil. Beberapa cerita di dalamnya bahkan dilengkapi video dongeng yang bisa ditonton secara daring. Fitur ini tentu dapat mengasah imajinasi anak terhadap cerita rakyat yang dibaca.

Baron Sakendher – Cerita Rakyat Spanyol Versi Jawa – Nobuyoshi Okai

Cerita rakyat mancanegara yang dikemas dalam versi Jawa dengan apik

Bagaimana bila cerita rakyat mancanegara disadur sedemikian rupa sehingga menjadi versi Jawa? Anda akan menemukan bacaan menarik tersebut di buku cerita rakyat berbahasa Jawa ini. Baron Sakendher menyajikan cerita rakyat Spanyol yang dipoles dengan begitu apik sehingga terasa seperti buku cerita rakyat Jawa. 

Buku ini menyajikan cerita yang dikaitkan dengan sejarah Jawa (Mataram) dan kedatangan bangsa Belanda di Batavia. Di dalamnya turut disampaikan etika, adat istiadat, serta budaya Jawa yang indah dan luhur. Buku ini cocok untuk generasi muda yang ingin mulai meningkatkan kepedulian terhadap warisan budaya bangsa.

Buku Aktivitas Cerita Rakyat Jawa Tengah: Asal-usul Huruf Jawa – Novi Kurnia

Kenalkan aksara Jawa kepada anak lewat cerita dan aktivitas seru

Anak-anak memang mudah merasa bosan. Fokusnya mungkin akan mudah hilang jika membaca cerita saja. Nah, bagaimana kalau Anda mengajak anak untuk ikut aktif terlibat? Buku ini tidak hanya menyajikan cerita rakyat, lho. Anda juga bisa mengajak si kecil melakukan aktivitas seru di dalamnya. Dengan begitu, motorik halus dan kecerdasan kognitifnya dapat lebih terasah.

Buku aktivitas ini tersedia dalam berbagai seri. Seri cerita rakyat Jawa Tengah ini adalah salah satu yang kami rekomendasikan sebab mengangkat tema huruf Jawa. Jadi, dengan produk ini, Anda juga akan mengenalkan aksara Jawa yang makin jarang digunakan pada anak.

Balita Baca Komik Cerita Rakyat: Malin Kundang – Watlek Kleo

Komik sederhana dengan desain board book yang cocok untuk balita

Buku basah, lecek, atau sobek merupakan masalah yang sering terjadi saat anak balita bermain dengan bukunya. Nah, untuk meminimalkan hal itu, cobalah untuk memilih buku dengan desain board book seperti produk ini. Kertas yang tebal membuatnya lebih aman dan awet meski dimainkan oleh si kecil.

Buku cerita rakyat Malin Kundang ini pas untuk anak usia PAUD dan TK. Ceritanya disajikan dengan teks sederhana ditambah ilustrasi yang menarik. Selain itu, kisah Malin Kundang yang populer cocok untuk menjadi perkenalan pertama anak Anda dengan cerita rakyat.

Koleksi Terbaik Cerita Rakyat Nusantara 34 Provinsi – Gamal Komandoko

Isinya lengkap! 138 cerita rakyat Nusantara ada di buku ini

Buku ini adalah pilihan tepat untuk Anda yang ingin mengetahui cerita rakyat se-Nusantara. Setidaknya ada 138 cerita rakyat dari 34 provinsi di Indonesia yang bisa Anda baca di buku ini. Mulai dari cerita rakyat Aceh sampai Papua, semuanya ada. Pastinya Anda akan menemukan kisah Malin Kundang dan Timun Mas di buku ini.

Buku cerita rakyat Indonesia ini cocok dibaca oleh anak sekolah. Selain menambah pengetahuan cerita rakyat, buku ini dapat meningkatkan kemampuan dan minat baca anak. Terlebih lagi, selalu ada pesan moral di tiap-tiap ceritanya. Anak juga tidak mudah bosan saat membacanya karena selalu ditemani ilustrasi yang menarik