Buku ini menjadi salah satu buku yang paling laris di antara beberapa buku terkait self improvement. Buku ini merupakan buku terjemahan dari The Subtitle Art of Not Giving a F*ck yang termasuk ke jajaran buku best seller The New York Times dan Washington Post.
Pada buku ini, Mark Manson menuliskan bahwa “Kunci untuk kehidupan menjadi lebih baik bukan tentang mempedulikan banyak hal namun tentang memperdulikan hal yang sederhana saja, hanya peduli tentang apa yang benar dan mendesak dan penting”. Menurut Mark kebahagiaan tidak perlu dengan hal yang penuh dengan kemewahan. Namun, kebahagiaan bisa muncul dari hal-hal yang sederhana.
Oleh sebab itu, buku self improvement best seller ini cocok untuk para overthinker, sehingga akan memprioritaskan hal-hal yang dipikirkan dan tidak menjadi beban berlebih dalam kepala. Berikut hal penting yang bisa kamu terapkan dari buku Sebuah Seni untuk Bersikap Bodo Amat.
1. Semua orang berhak bahagia
Bahagia yang dimaksud dalam hal ini adalah bahagia secara lahir dan batin. Seseorang bisa saja terlihat memiliki gaya hidup yang mewah tetapi dalam hatinya terasa hampa. Demikian pula yang dialami oleh sang penulis, Mark Manson. Sampai akhirnya ia mencari makna hidup yang baik-baik saja. Baginya, hidup yang baik dan bahagia bisa dirasakan apabila seseorang bisa bersikap bodo amat terhadap hal-hal yang memang layak untuk diabaikan.
2. Jangan terlalu fokus pada hal seharusnya bisa diabaikan
Manson pernah berkata ketika kita terlalu peduli pada hal-hal seperti membuat orang kagum, selalu benar, menjadi sukses, menyenangkan serta sopan, senang, dan selalu merasa baik-baik saja, kita akan menghabiskan banyak waktu untuk lari dari masalah kita daripada berdamai dengan masalah itu sendiri. Menurut Manson, kunci hidup tenang tak perlu memikirkan semua poin tersebut. Fokus pada hal yang benar-benar kalian pedulikan karena tidak mungkin kita selalu merasa baik-baik saja atau bahagia sepanjang waktu.
3. Cari tahu apa yang benar-benar layak untuk dipedulikan
Kita selalu dihadapkan pada pilihan dalam hidup ini, dan kita tentunya akan memilih apa yang lebih berharga, dari waktu ke waktu. Menurut Manson, begitulah perubahan terjadi. Perlahan-lahan, dari waktu ke waktu, dengan setiap pilihan yang kita buat akan berubah sesuai prioritas.
4. Prioritaskan hal yang memang penting
Buku ini membantu kita memikirkan diri sendiri dan apa yang benar-benar perlu kita jaga. Dengan cara ini, kita tidak perlu membebani pikiran dengan terlalu banyak hal yang membuat lelah dan tidak bahagia secara fisik dan mental.
5. Semua akan baik-baik saja dengan bersikap bodo amat
Pada akhirnya, kita akan paham bahwa semua yang tadinya penting itu ternyata tidak begitu berpengaruh pada hidup kita. Pelan-pelan akan muncul hal-hal di luar kebiasaan, yang bisa membuat kalian lebih hidup, yang selaras dengan nilai-nilai yang membuat hidup lebih tenang.
Nilai-nilai itu yang nantinya akan tumbuh bersama kalian dan membuat kalian bisa memaknai kebahagiaan lewat sikap bodo amat.