Perlu diketahui bahwa buku self improvement adalah bacaan nonfiksi yang membahas tentang pengembangan diri, motivasi, dan kesuksesan. Intinya, dengan membaca buku ini, diharapkan kamu bisa meningkatkan potensi diri. Bisa dibilang, sekarang ini, membaca buku self improvement merupakan agenda yang penting karena melalui bacaan yang diramu oleh para penulis andal, orang-orang bisa memperoleh motivasi untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Berikut rekomendasi buku bagus untukmu
- Atomic Habits
Buku yang ditulis oleh James Clear ini membahas kiat-kiat membangun kebiasaan baik sekaligus menghilangkan kebiasaan buruk dengan menggunakan sains serta strategi yang sudah terbukti keampuhannya. Selain itu, melalui Atomic Habits, penulisnya hendak memberikan pemahaman kepada pembaca terkait hal-hal sederhana yang dapat dilakukan setiap hari demi meraih tujuan jangka panjang yang meaningful.
- The Power of Habit
Serupa dengan Atomic Habits, buku yang ditulis oleh Charles Duhigg ini juga bicara tentang khasiat kebiasaan baik yang dapat memengaruhi kehidupan seseorang di masa depan. Singkatnya, seseorang yang melakukan berbagai kebiasaan baik dan menunjukkan disiplinitas tinggi mempunyai potensi sukses lebih besar ketimbang orang yang cenderung memelihara kebiasaan buruk.
3. Deep Work
Butuh buku self improvement yang bisa membantumu meningkatkan konsentrasi dan produktivitas? Coba baca Deep Work karya Cal Newport aja, Guys!Melalui buku yang diterbitkan pada tahun 2016 silam ini, Cal Newport ingin memberikan insight kepada para pembacanya seputar kiat-kiat melatih fokus dan konsentrasi supaya pekerjaan dapat diselesaikan dalam waktu singkat.