1. Zero to One – Peter Thiel
Rekomendasi pertama adalah buku yang ditulis oleh Peter Thiel bersama dengan Blake Masters. Buku ini membahas tentang filosofi bisnis, khususnya startup.Dalam buku ini, kamu akan diajak untuk memahami cara membangun startup yang sukses menjawab tantangan di masa depan.Peter Thiel sendiri adalah co-founder dari PayPal dan investor bagi beberapa perusahaan besar. Buku ini menceritakan tentang berbagai tantangan yang sedang dan mungkin akan kamu hadapi saat ini dan di masa depan yang penuh ketidakpastian.Berbagai tantangan, kemajuan, dan perubahan tersebut di satu sisi mendorong lahirnya startup baru. Namun, di sisi lain persaingan bisnis juga semakin ketat.
2. The Magic of Thinking Big – David J. Schwartz
Rekomendasi kedua buku tentang bisnis yaitu yang berjudul The Magic of Thinking Big tulisan David J. Schwartz. Dilansir dari Good Reads, Ia merupakan seorang professor di Georgia State University, Amerika Serikat, sekaligus berprofesi sebagai trainer dan motivator.Dalam buku ini, kamu akan mendapat inspirasi untuk berani berpikir besar. Sebab, tak semua orang berani membuat gebrakan baru. Padahal dalam bisnis, berpikir besar dan membuat ide yang out of the box merupakan hal yang penting.Orang yang tidak punya cukup keberanian dan keyakinan untuk berpikir besar, cenderung akan mudah menyerah dan sulit mencapai tujuannya.Sebaliknya, orang yang berani berpikir besar dan yakin dengan idenya, akan mampu melahirkan inovasi-inovasi yang berkualitas.Buku ini cocok untukmu yang baru akan memulai bisnis atau ingin mengembangkan bisnismu menjadi lebih besar.
3. Don’t Make Me Think – Steve Krug
Rekomendasi selanjutnya adalah buku Don’t Make Me Think tulisan Steve Krug. Buku yang satu ini cocok dibaca untuk kamu yang menekuni bisnis dalam bidang desain atau sedang mencari ide untuk marketing. Buku ini menjadi acuan banyak desainer khususnya dalam mendesain website dan UX.Dalam buku ini, kamu akan mendapatkan pengetahuan tentang struktur homepage, akses pengguna, cara menyederhanakan web, meletakkan tombol navigasi, hingga komposisi desain yang menarik sebagai media pemasaran.
4. The 4-Hour Work Week – Tim Ferris
Dalam buku ini, Tim mengungkapkan bahwa waktu jauh lebih berharga daripada uang. Apabila dalam sehari kamu menghabiskan waktu 8 jam untuk mengurus bisnis, maka dalam seminggu kamu bisa menghabiskan waktu selama 40 jam.Melalui buku ini, kamu akan diberikan beberapa cara dan tips untuk menjadikan waktu kerja 40 jam seminggu jadi hanya 4 jam! Menarik bukan?
5. The New Rule of Marketing & PR – David Meerman Scott
Rekomendasi buku tentang bisnis berikutnya adalah buku karangan David Meerman yang membahas tentang cara memaksimalkan pemasaran dan komunikasi berbasis digital untuk menjangkau banyak konsumen.Saat ini, untuk membuat bisnismu dikenal banyak orang kamu tidak harus membayar iklan dengan biaya mahal. Kamu bisa memanfaatkan teknologi berbasis web untuk menjangkau banyak pelanggan.
6. Purple Cow – Seth Godin
Rekomendasi buku tentang bisnis selanjutnya yaitu buku Purple Cow karangan Seth Godin. Bagi kamu yang bingung membuat strategi marketing sekaligus ingin produkmu diingat oleh konsumen, kamu wajib membaca buku yang satu ini.Buku ini menjelaskan bahwa strategi marketing memang penting dalam bisnis, namun hal lain yang lebih penting adalah menjadikan produkmu diingat oleh konsumen.